Visiting Lecturer Prodi Matematika UNUHA ke Universitas Geomatika Malaysia

Program Studi Matematika di Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Nurul Huda, memiliki komitmen untuk mendukung kompetensi dosen di lingkungan program studi matematika untuk mendukung dan memotivasi para dosen dalam mengembangkan potensi mereka dalam ilmu matematika. Sebagai bagian integral dari fakultas ini, program Matematika menawarkan pendekatan yang komprehensif dan beragam dalam mempelajari bidang yang luas dari matematika modern.

Pada tanggal 3 Juli 2024, Salah satu dosen progam studi matematika telah mengikuti kegiatan Visiting Lecturer ke Universitas Geomatika Malaysia dengan tema Application of Discrete Mathematics in Modern Cryptography.

Tujuan kegiatan ini

  1. Berbagi Pengetahuan: Visiting Lecturer memberikan kesempatan bagi dosen dan mahasiswa untuk menambah pandangan dan pengetahuan di bidang matematika. Dosen tamu dapat berbagi pengalaman, riset terbaru, dan wawasan yang mungkin tidak tercakup dalam kurikulum reguler.
  2. Memperkaya Pemahaman: Kegiatan ini memperkaya pemahaman mahasiswa tentang ilmu matematika melalui perspektif yang berbeda.
  3. Menginspirasi Mahasiswa: Interaksi langsung dengan dosen tamu dapat menginspirasi mahasiswa untuk mengejar bidang studi tertentu, melakukan penelitian lebih lanjut, atau mengembangkan minat mereka dalam matematika.

Tinggalkan komentar